SISWA SMK PESTA ARAK JOWO DI NGAWI - .

Breaking

Cari Berita

Senin, Januari 09, 2017

SISWA SMK PESTA ARAK JOWO DI NGAWI

AENEWS9 NGAWI – Lima siswa sebuah Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Sragen tertangkap anggota Polsek Sine saat pesta Miras di kawasan wisata Gunung Warak, Desa/Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi. Diketahui mereka berlima sedang bolos sekolah.

Awalnya petugas Patroli rutin dan memang sebelumnya mendapat laporan dari warga bahwa ada sekelompok siswa berseragam sekolah SMA sedang pesta Miras di lokasi wisata 
Gunung Warak “, kata AKP. Slamet Suyanto Kapolsek Sine.

Kelima siswa tersebut berinisial AW(17), SP(18), LA(17), RK(18) dan WB(18) mereka berasal dari Ngawi dan Sragen.

Barang bukti yang berhasil disita petugas berupa arak jowo 0,5 liter yang di kemas dalam botol air mineral dan kelima siswa tersebut langsung dibawa ke Polsek Sine untuk dimintai keterangan.

Mengenai sanksinya Slamet menambahkan akan memanggil orang tua dan pihak sekolah serta disuruh menulis pernyataan agar tidak melakukan kembali. (DR)