Pemdes Gulun Bekerjasama Puskesmas Maospati Adakan Kegiatan GMPTM - .

Breaking

Cari Berita

Kamis, April 19, 2018

Pemdes Gulun Bekerjasama Puskesmas Maospati Adakan Kegiatan GMPTM

Magetan (Aenews9.com) -Kesehatan tak ternilai harga nya , setiap manusia butuh sehat .
Desa Gulun Kecamatan Maospati,Kabupaten Magetan  yang juga di kenal sebagai desa industri genteng lokal, karena pada hakekatnya semua warga di desa itu mempunyai industri genteng tradisional , pada hari Rabu 18 /04/2018 mengadakan suatu kegiatan Gerakan Masyarakat Peduli terhadap Penyakit tidak menular ( GMPTM ) yang bekerja sama dengan Puskesmas Maospati yang di kepalai oleh Dr.Eddy S.Minoto.               

Kepala Desa Gulun Munasir S.sos mengatakan "Tujuan dari kegiatan ini untuk mengetahui dan mencegah penyakit secara dini dan kegiatan ini tidak dipunggut biaya alias gratis.                                                   

Seorang warga yang bernama Nurul mengatakan kepada Aenews9madiun.com bahwa dirinya  sangat senang sekali dengan kegiatan ini , karena masyarakat akan mengetahui lebih dini kemungkinan penyakit yang diderita dan dia berharap semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan di Desa Gulun khusus nya dan desa yang lain .

Di tempat yang sama  pihak Puskesmas Maospati yang di wakili oleh Siti Rahayu selaku pemegang progam PTM ( Penyakit Tidak Menular ) yang dalam bahasa kesehatan disebut Sekrening atau Deteksi dini mengatakan bahwa memang kegiatan ini bertujuan untuk mendeteksi penyakit secara dini yang diantara nya penyakit Hipertensi , Kencing Manis , Katarak , Kanker Payudara , Reflaksi atau penyakit mata minus atau plus , dll . Apabila masyarakat mempunyai penyakit yang parah bisa langsung dirujuk ke Puskesmas Maospati yang sudah mempunyai tempat Rawat Inap sebanyak 12 kamar.jelas  Siti

Siti Rahayu juga mengatakan sangat senang sekali dengan kegiatan yang dilakukan oleh pemerintah Desa Gulungan dan dia berharap tidak hanya di desa gulun aja , semua desa yang ada di kecamatan Maospati juga bisa mengadakan kegiatan ini .

"saya sangat senang dengan kegiatan yang di lakukan pemdes Gulun yang bekerjasama dengan puskesmas Maospati yang telah mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan ,kegiatan ini juga sekaligus untuk mendeteksi sejak dini penyakit ,semoga kegiatan ini tidak hanya di laksanakan di Gulun saja tetapi desa-desa yang lain " pungkas Siti.(ISND)