Peringati Hari Anak Universal SDN Nglandung02 Ajak Siswa Belajar di Luar Kelas. - .

Breaking

Cari Berita

Kamis, November 07, 2019

Peringati Hari Anak Universal SDN Nglandung02 Ajak Siswa Belajar di Luar Kelas.

Madiun,Aenews9.com-Guna menyambut peringatan Hari Anak Universal atau Universal Children’s Day, yang jatuh pada tanggal 20 November2019, Sekolah Dasar Negeri Nglandung 02,kecamatan Geger,Kabupaten Madiun pelaksanaan sehari belajar di luar kelas. Hal ini menindaklanjuti surat dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia.

Pelaksanaan sehari belajar di luar kelas dilakukan dalam upaya memenuhi, menjamin dan melindungi hak anak perlu memastikan bahwa satuan pendidikan mampu mengembangkan bakat dan kemampuan anak melalui Sekolah Ramah Anak.

Adi Suroso,Kepala Sekolah Dasar Negeri Nglandung 02 menjelaskan bahwa dalam menyongsong Hari Anak Universal yang jatuh pada 20  November 2019 nanti, pihaknya mengadakan satu hari kegiatan belajar dan mengajar di luar kelas sebagai kegiatan pengembangan Sekolah Ramah Anak

"Dalam menyongsong peringatan Hari Anak Universal yang jatuh pada tanggal 20 November2019,kami mengadakan kegiatan satu hari belajar di luar kelas,"kata kepala Sekolah SDN Nglandung 02,Kepada reporterAenews9.com,Kamis(7/11).

Masih menurut Adi Suroso, kegiatan sehari belajar di luar kelas diawali dengan para pengajar menyambut siswa dengan 3S (senyum, salam, sapa), selanjutnya bersama dengan para murid menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya,diteruskan dengan senam,dan cuci tangan sebelum makan, berdoa sebelum makan, sarapan sehat bersama yang disiapkan oleh orang tua,membaca buku di luar kelas.

"Kegiatan sehari belajar di luar kelas kami isi dengan pelajaran pembentukan karakter anak disekolah terutama etika dan moral",ujar Adi Suroso.

Kegiatan sehari belajar di luar kelas dilaksanakan secara serentak pada satuan pendidikan mulai dari tingkat PAUD, TK, SD, MTS/SMP, SMA/MA dan SLB tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia, pada Kamis (7/11).(zam)