Tingkatkan Kecintaan Masyarakat Akan Alquran Pemkab Madiun Adakan Sima'an Alqur'an Kubro 2024 - .

Breaking

Cari Berita

Jumat, November 01, 2024

Tingkatkan Kecintaan Masyarakat Akan Alquran Pemkab Madiun Adakan Sima'an Alqur'an Kubro 2024


KLIK AENEWS.COM, Madiun- Suasana khidmat meliputi Pendopo Muda Graha Madiun, Pendopo Ronggo Djumeno Caruban, pusat pemerintahan Kabupaten Madiun, serta seluruh kantor kecamatan dan desa.Sejak pagi, gema lantunan ayat suci Al-Qur’an terdengar merata di seluruh wilayah Kabupaten Madiun.


Rutinan Sima’an Al-Qur’an Kubro Tahun 2024 yang diadakan atas kerjasama Pemerintah Kabupaten Madiun dengan Jamiyyatul Qurra’ Wal Huffadz Kabupaten Madiun.

Acara yang digelar pada Rabu, (30/10/2024), ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an sebagai kitab suci umat Islam, serta mempererat ukhuwah Islamiyah. Dengan lantunan ayat suci yang mengalun, masyarakat diajak semakin mencintai Al-Qur’an dan menguatkan ketakwaan kepada Allah SWT. Kegiatan ini juga menjadi wadah silaturahmi untuk memperluas pemahaman ajaran Islam dan memperoleh keberkahan dari bacaan Al-Qur’an.


Penutupan acara ini dilakukan langsung oleh Penjabat Bupati Madiun, Ir. H. Tontro Pahlawanto, bertempat di Pendopo Mudagraha, Kabupaten Madiun. 

 Dalam sambutannya, Penjabat Bupati Madiun, Ir. H. Tontro Pahlawanto, menyampaikan harapan agar kegiatan ini turut membawa keberkahan dan kelancaran untuk Pemilukada yang akan datang. “Khusus pada acara ini, kami memanjatkan doa agar Pemilukada di Kabupaten Madiun dapat berlangsung dengan lancar, aman, damai, dan kondusif,” ungkapnya.


 Di penghujung sambutan, Pj Bupati Tontro mengungkapkan harapannya, semoga setiap ikhtiar masyarakat Kabupaten Madiun senantiasa mendapat ridho dari Allah SWT, dan segala doa serta harapan dapat terkabulkan.

Sebagai penutup dari rangkaian acara, Mauidhoh Hasanah disampaikan oleh KH. Mustaqim Basyari, pengasuh Pondok Pesantren Al-Basyariyah Pilangkenceng, yang memberikan nasihat dan penguatan spiritual kepada para hadirin.